ebook img

skripsi persaingan usaha kafe dan warung kopi di kota watampone oleh ahmad rafdi qastari b111 ... PDF

103 Pages·2016·1.19 MB·Indonesian
by  
Save to my drive
Quick download
Download
Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.

Preview skripsi persaingan usaha kafe dan warung kopi di kota watampone oleh ahmad rafdi qastari b111 ...

View metadata, citation and similar papers at core.ac.uk brought to you by CORE provided by Hasanuddin University Repository SKRIPSI PERSAINGAN USAHA KAFE DAN WARUNG KOPI DI KOTA WATAMPONE (SUATU TINJAUAN ANTROPOLOGI HUKUM) OLEH AHMAD RAFDI QASTARI B111 12 382 BAGIAN HUKUM MASYARAKAT DAN PEMBANGUNAN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS HASANUDDIN MAKASSAR 2016 HALAMAN JUDUL PERSAINGAN USAHA KAFE DAN WARUNG KOPI DI KOTA WATAMPONE (SUATU TINJAUAN ANTROPOLOGI HUKUM) SKRIPSI Diajukan Sebagai Tugas Akhir dalam Rangka Penyelesaian Studi Sarjana dalam Bagian Hukum Masyarakat dan Pembangunan Program Studi Ilmu Hukum OLEH AHMAD RAFDI QASTARI B111 12 382 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS HASANUDDIN MAKASSAR 2016 ABSTRAK Ahmad Rafdi Qastari (B111 12 382), “Persaingan Usaha Kafe Dan Warung Kopi Di Kota Watampone (Suatu Tinjauan Antropologi Hukum)” (Di bimbing oleh Irwansyah, selaku Pembimbing I dan Wiwie Heryani selaku Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persaingan usaha antara kafe dan warung kopi di Kota Watampone dari segi antropologi hukum serta perlindungan hukum terhadap warung kopi atas maraknya keberadaan kafe di Kota Watampone. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Watampone karena banyaknya menjamur kafe akhir-akhir ini yang menjadi saingan bagi warung kopi dan masyarakat sebagai pelaku usaha dalam hal ini pemilik, dinas perindustrian dan perdagangan serta dinas kebudayaan dan pariwisata selaku instansi yang bertanggungjawab atas usaha yang didirikan di Kota Watampone. Temuan yang diperoleh dari penelitian ini antara lain adalah: 1.) Sebagian besar Kafe-kafe yang muncul belakang ini belum mengantongi atau belum melengkapi perizinan usaha dalam hal ini SITU SIUP dan rekomendasi dari Dinas kebudayaan dan pariwisata. Sedangkan besar para pemilik warkop yang telah menjalankan usahanya belasan sampai puluhan tahun yang sudah memiliki perizinan usaha yang penulis temukan sebagian besar adalah etnis minoritas lebih memilih membiarkan masalah tersebut karena menurut mereka fenomena kafe ini akan berakhir sama dengan karakter masyarakat Kota Watampone yang latah akan hal baru dan juga tidak ada teguran dari pemerintah setempat. 2.) Perlindungan hukum terhadap warung kopi tentunya jelas ada seiring dengan terdaftarnya usaha mereka seperti pemodalan, keamanan, dan pembinaan. KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan yang maha esa, atas berkat, rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penelitian dan skripsi ini dengan baik. Skripsi yang berjudul “Persaingan Usaha Kafe Dan Warung Kopi Pinggir Jalan Di Kota Watampone (Suatu Tinjauan Antropologi Hukum)” dapat terselesaikan guna memenuhi salah satu syarat dalam penyelesaian studi pada Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin. Dalam penyusunan skripsi ini, sejak penyusunan proposal, penelitian, hingga penyusunan skripsi ini penulis menghadapi berbagai macam kendala, rintangan dan hambatan, namun berkat bantuan, bimbingan maupun motivasi dari berbagai pihak pada akhirnya skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik. Terkhusus skripsi ini penulis persembahkan kepada kedua orangtua penulis, yakni Ayahanda tercinta Idris Makkatutu. S.E. dan Ibunda Nuraeni. S.H.,M.H. yang selama ini memberikan kasih saying dan pengorbanan moral dan materil yang begitu besar dalam membesarkan penulis hingga dapat menjadi seperti yang sekarang ini, penulis menyampaikan hormat dan terima kasih yang paling dalam dari lubuk hati. Penulis mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Prof. Dr. Irwansyah, S.H.,M.H. selaku pembimbing I dan Dr. Wiwie Heryani. S.H.,M.H. selaku pembimbing II yang telah meluangkan waktu, tenaga dan pemikirannya untuk membimbing penulis. Terkhusus juga kepada saudara penulis yakni, Isni Safirah Iraeni dan Muhammad Ahdan Kasfillah yang senangtiasa menyemangati penulis dalam menyusun skripsi ini. Selanjutnya penulis mengucapkan terima kasih kepada: 1. Prof.Dr.Dwia Ariestina Pulubuhu.M.A selaku Rektor Universitas Hasanuddin. 2. Prof.Dr. Farida Patittingi S.H., M.Hum selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin. 3. Prof.Dr. Ahmadi Miru S.H., M.H selaku Wakil Dekan I, Dr. Syamsuddin Muchtar S.H.,M.H selaku Wakil Dekan II, dan Dr. Hamzah Halim S.H.,M.H selaku Wakil Dekan III Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin. 4. Dr. Hasbir Paserangi S.H.,M.H selaku Penguji I , Dr. Andi Tenri Famauri S.H.,M.H selaku Penguji II dan Dr. Ratnawati S.H.,M.H selaku Penguji III dalam ujian skripsi penulis. 5. Bapak dan ibu dosen serta segenap pegawai dan staf administrasi Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin. 6. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bone Andi Ikhwan Burhanuddin S.H.,M.Si serta staf administrasi terkhusus kepada Syamsuddin Mide yang telah meluangkan waktu untuk memberikan informasi yang dibutuhkan penulis 7. Segenap pemilik warung kopi dan kafe yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan informasi yang dibutuhkan oleh penulis 8. Para sahabat yang selalu membantu dalam penyusunan skripsi ini dan memberikan motivasi terkhusus kepada Arlin Joemka Saputra S.H, Andi Virga Pratama S.H, Feby Triadi 9. Para Sahabat tercinta yang selalu mendukung dan memotivasi dikala susah maupun senang, terkhusus Medhavini Wijaya,Agus Hamzah, Rafly Syamsul, Muh Arya Singgih, Muh Fadrian Samsu, Andi Dirga Syafrianto, Achmad Rifaldi S.H, Reski Maulinda, Imam Jumeidil, Muh Zein Ismail, Ardiansyah S.Kg. 10. Nurul Jannah S.Pd yang tak hentinya membantu, menyemangati dan mendukung penulis dari awal penyusunan proposal, penelitian dan penyusunan skripsi ini hingga akhirnya penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. 11. Andi Asdi Sadar yang membantu dalam mencarikan peraturan daerah dan peraturan bupati yang berkaitan dengan skripsi ini, sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini. 12. Para sahabat seperjuangan di Fakultas Hukum Universitas Negeri Makassar terkhusus pada Andi Kartika Ramadhani S.H, Andi Moehammad Akram, Ika Febriyanti Ramadhani , Maipa Deapati Siswadi, Adri Inggil Magfirah, Muh Fitrah Ramdhani, Adhi Dharma, Iswandi, Arcita Dias, dan Aswal Azhim Fahresa. Banyak suka duka yang kita lewati bersama. 13. Teman-teman KKN Reguler Gel 90 Kel. Kasimpureng Kec Ujungbulu Kab. Bukumba terkhusus, Heru Prianto, Muh. Ikhsan, Alm. Megawati, Devikha Saputri, Hapsah. 14. Segenap pihak yang telah membantu penulis yang tidak sempat tuliskan satu persatu Penulis sadar bahwa skripsi ini jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu kritik dan saran yang sifatnya membangun demi perbaikan dan penyempurnaan skripsi ini sangat penulis harapkan. Terima kasih. Penulis Ahmad Rafdi Qastari

Description:
masyarakat yang masih sederhana (primitive) maupun yang sudah modern . yang efektif untuk mencapai pendayagunaan sumber daya secara.
See more

The list of books you might like

Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.