ebook img

PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN HARGA SAHAM TERHADAP KEBIJAKAN PDF

181 Pages·2017·1.91 MB·Indonesian
by  
Save to my drive
Quick download
Download
Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.

Preview PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN HARGA SAHAM TERHADAP KEBIJAKAN

PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN HARGA SAHAM TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2015 ) SKRIPSI Diajukan sebagai Salah Satu Syarat untuk Mengikuti Gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang OLEH: FADILA AINI 2012/1207132 PROGRAM STUDI AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI PADANG 2017 MOTTO “ Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui, kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru, Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan “ ( Mario Teguh ) “Pelajarilah ilmu. Maka mempelajari ilmu karena Allah, itu taqwa. Menuntutnya itu ibadah. Mengulang-ngulangnya itu tasbih. Membahasnya itu jihad. Mengajarkan pada orang yang tidak tahu itu sedekah. Memberikan kepada ahlinya itu mendekatkan diri pada Tuhan.” (Abusy Syaikh Ibnu Hibban dan Ibnu Abdil Barr, Ihya’ Al-ghozali) “ Waktu, mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak. Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri “ (Mario Teguh ) “Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman diantaramu dan orang-orang yang berilmu pengetahuan beberapa derajat dan Allah maha mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (Terjemahan surat Al-Mujaadilah:11) “ Yakin Usaha Sampai ” PERSEMBAHAN Segala Puji bagi ALLAH yang maha pengasih dan penyayang, tempat ku mengadu dan meminta disetiap lembar hidupku, tanpa-Mu ya Rahman aku bukanlah apa-apa. Sujud syukur kuhaturkan pada-Mu atas nikmat dan ridho yang telah kuterima disepanjang nafas ini Kau- titipkan untukku, dan Kau buat semua ini mungkin bagiku. Alhamdulillah, terima kasih ya ALLAH… sesungguhnya tiada tempatku bersujud selain kepada-Mu. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudaan maka apabila telah selesai (dari suatu urusan) kerjakanlah dengan sesungguh-sungguhnya (urusan) yang lain dan hanya kepada Tuhanlah hendak kamu berharap (QS. Al–Insyirah: 6-8) Dengan rasa syukur, cinta, dan ikhlas, skripsi ini kupersembahkan untuk: Amai tercinta dan tersayang “Rubina”, Yang telah mengandungku selama 9 bulan, memperjuangkan hidup dan matinya demi melahirkan dan merawatku dengan penuh kelembutan dan kasih saying, serta tak henti- hentinya memberikan do’a disetiap sujudnya untuk segala kebahagiaan dan masa depanku hingga aku dapat menyelesaikan skripsi ini. Suka duka yang telah kita lalui mai, jadikan itu pelajaran yang berhargauntuk keluarga kita dan cobaan terindah untuk kita menandaka kita masih dipercaya dan disayang oleh ALLAH SWT. Satu kata yang tak pernah ila ucapkan selama ini mai, “ I LOVE YOU MAI ”…. Untuk Ayah tersayang “ Rabidin”, Terimakasih untuk do’a tulus yang telah engkau berikan kepada ananda seperti air dan tak pernah berhenti yang terus mengalir, pengorbanan, motivasi, kesabaran, ketabahan, dan tetes air matamu yang terlalu mustahil untuk dinilai, engkaulah sebaik-baik panutanmeski tidak selalu sempurna. Apapun yang pernah terjadi dan terucap oleh Ila, dari dalam lubuk hati yang paling dalam, Ayah tetap ayah yang terbaik dan Ila juga saying Ayah. Terimakasih Ayah… Untuk kakak, abang dan adikku, Kebersamaan, dukungan, do’a, kasih sayang dan perhatian terhadapku, maaf jika sebagai adik Ila belum bisa menjadi seperti yang diharapkan, dan sebagai kakak maaf jika slama ini kakak sering marah, namun percayalah itu semua demi kebaikan keluarga kita bersama, karna Ila sayang dengan kalian semua… Skripsi ini juga tidak luput dari bantuan Neysha Khaira, SE ^_^, mama, papa dan onus yang telah membantu dan menyemangati. Untuk Kabid PPD Petri, S.ST, terimakasih yang telah meminjamkan laptopnya dalam proses pengolahan data ini. Untuk Yolanda Puspa Ninggrum, SE yang telah membantu mengajarkan dalam mengolah data. Untuk Risna Restiawati, SE yang telah membantu dalam pengeditan atau mengkoreksi skripsi ini. Untuk Mella, S.Pd yang terus menyemangati, maaf jika sering bikin kesal. Untuk Sujar Paratopo, S.Pd yang telah membantu install program agar tidak kadaluarsa lagi. Terimakasih kepada Afriadi SE, Agum Gemelar SE, Taufik Marta SE, Rison SE, Ali Affan SE, Surya Adhitama SE, Kak Ayu SE, Kak Fira SE, dan semua teman-teman lainnya. Terimakasih atas dukungan, semangat, dan motivasinya.Semoga kita semua diberi kelancaran dalam pencapaian apa yang kita inginkan masing-masing.. Amin…. Oleh, Fadila Aini, SE i ABSTRAK Fadila Aini, 1207132/2012, Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas, dan Harga Saham Terhadap Kebijakan Dividen (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2015) Pembimbing : 1. Dr. H. Efrizal Syofyan, SE, M.Si, Ak 2. Halmawati, SE, M.Si Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh likuiditas yang diukur dengan current ratio (CR), pengaruh profitabilitas yang diukur dengan menggunakan return on equity (ROE), serta pengaruh harga saham yang diukur dengan harga saham akhir tahun per 31 Desember dengan periode waktu penelitian dari tahun 2011-2015 dan kebijakan dividen yang diukur menggunakan dividend payout ratio (DPR) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Penelitian ini tergolong penelitian kausatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur dan yang terdaftar di BEI tahun 2011-2015. Sedangkan sampel penelitian ini ditentukan dengan metode purposive sampling sehingga diperoleh 90 perusahaan sampel. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari www.idx.co.id. Metodeanalisis yang digunakan adalah analisis regresi panel. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil bahwa pada perusahaan manufaktur (1) Likuiditas tidak berpengaruh terhadap Kebijakan Dividen, (2) Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap Kebijakan Dividen, dan (3) Harga Saham berpengaruh negatif signifikan terhadap Kebijakan Dividen. i KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya yang telah memberikan kemudahan pada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas, dan Harga Saham Terhadap Kebijakan Dividen (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2015)”. Skripsi ini merupakan salah satu syarat guna menyelesaikan pendidikan program studi S1 dan untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada berbagai pihak yang telah memberikan dukungan dan motivasi dalam penyelesaian skripsi ini. Oleh karena itu, perkenankan penulis mengucapkan terima kasih kepada : 1. Bapak Dr. Idris, M.Si selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. 2. Bapak Fefri Indra Arza, SE, M.Sc, Ak dan Bapak Henri Agustin SE, M.Sc, Ak selaku Ketua dan Sekretaris Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. 3. Bapak Dr. H. Efrizal Syofyan, SE, M.Si, Ak selaku pembimbing I dan Ibu Halmawati, SE, M.Si selaku pembimbing II yang telah banyak memberikan bimbingan dan transfer ilmu kepada penulis dalam penyelesaian skripsi ini. ii 4. Ibu Salma Taqwa, SE, M.Si selaku penguji I dan Ibu Vita Fitria Sari, SE, M.Si selaku penguji II yang telah memberi banyak saran dan perbaikan dalam penyelesaian skripsi ini. 5. Ibu Nurzi Sebrina, SE, M.Sc, Ak selaku dosen Penasehat Akademik (PA). 6. Staf dosen serta karyawan / karyawati Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang. 7. Kedua orang tua dan keluarga besar yang telah memberikan perhatian, semangat, do’a, dorongan dan pengorbanan baik secara moril maupun materil hingga penulis dapat menyelesaikan studi dan skripsi ini. 8. HMI Cabang Padang, KOHATI Cabang Padang, HMI Komisariat Ilmu Ekonomi UNP dan KOPMA UNP. 9. Teman-teman Prodi Akuntansi khususnya angkatan 2012 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Padang serta rekan-rekan Prodi Pendidikan Ekonomi, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, dan Diploma III yang sama-sama berjuang atas motivasi, saran, serta dukungan yang sangat berguna dalam penulisan skripsi ini. 10. Serta semua pihak yang telah membantu dalam proses perkuliahan yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu. Semoga bantuan, bimbingan dan petunjuk yang bapak/ibu dan rekan - rekan berikan menjadi amal ibadah dan mendapatkan balasan yang berlipat ganda dari Allah SWT. iii

Description:
(Abusy Syaikh Ibnu Hibban dan Ibnu Abdil Barr, Ihya' Al-ghozali). “ Waktu dan Scholes dalam Suharli (2006) mengungkapkan bahwa deviden dan
See more

The list of books you might like

Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.