ebook img

PENDIDIKAN AKHLAK DALAM AL-QUR'AN SURAH LUQMAN AYAT 12-19 STUDI TAFSIR AL ... PDF

153 Pages·2017·6.31 MB·Indonesian
by  
Save to my drive
Quick download
Download
Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.

Preview PENDIDIKAN AKHLAK DALAM AL-QUR'AN SURAH LUQMAN AYAT 12-19 STUDI TAFSIR AL ...

PENDIDIKAN AKHLAK DALAM AL-QUR’AN SURAH LUQMAN AYAT 12-19 STUDI TAFSIR AL-MISBAH Skripsi Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas Dan Memenuhi Syarat-Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Agama Islam (S.Pd) Dalam Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan Oleh Halimah Tusa’ Diah NPM: 1311010141 Jurusan: Pendidikan Agama Islam FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG 1439 H/ 2017 M PENDIDIKAN AKHLAK DALAM AL-QUR’AN SURAH LUQMAN AYAT 12-19 STUDI TAFSIR AL-MISBAH Skripsi Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas Dan Memenuhi Syarat-Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Agama Islam Dalam Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan Oleh Halimah Tusa’ Diah NPM: 1311010141 Jurusan: Pendidikan Agama Islam Pembimbing I: Prof. Dr. Hj. Nirva Diana, M.Pd Pembimbing II: Dr. Imam Syafe’i, M.Ag FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG 1439 H/ 2017 M ABSTRAK Pendidikan Akhlak Dalam Al-Qur’an Surah Luqman Ayat 12-19 PerspektifTafsir Al-Misbah Oleh: HalimahTusa’ Diah Pada saat ini Negara Indonesia berada pada era grobalisasi yang ditandai dengan meningkatnya kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan. Era kemajuan globalisasi ini membawa dampak positif dan negatif pada tatanan kehidupan. Semakin merosotnya nilai akhlak dan budi pekerti pada anak, degradasi moral, berkurangnya rasa hormat, kepada orangtua, kurangnya sopan santun merupakan masalah yang dihadapi saat ini. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah Pendidikan Akhlak dalam Al-Quran Surah Luqman Ayat 12-19 Perspektif Tafsir Al-Misbah. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pendidikan akhlak dalam Al-Qur’an Surah Luqman ayat 12-19 perspektif Tafsir Al- Misbah. Sesuai dengan karakteristik masalah yang diangkat dalam skripsi ini maka dalam penulisannya, penulis menggunakan metode analisis isi (content analistis) teknik analisis ini merupakan kesimpulan yang shahih dari sebuah buku atau dokumen, juga merupakan teknik untuk menemukan karakteristik pesan, yang penggarapannya dilakukan secara objektif dan sistematis. Maka dengan sendirinya penganalisian data ini lebih difokuskan pada penelitian kepustakaan (library resech), yakni dengan membaca, menelaah, dan mengkaji buku-buku dan sumber tulisan yang erat kaitannya dengan masalah yang dibahas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan akhlak dalam Al-Quran surah Luqman ayat 12-19 perspektif tafsir Al-Misbah meliputi a) perintah untuk bersyukur kepada Allah, b) perintah untuk tidak menyekutukanAllah, c) berbakti kepada orangtua, d) segala amal diperhitungkan, e) mendirikan shalat, menyeru kebaikan, mencegah kemungkaran, dan bersabar, f) rendah hati adalah akhlak utama. Dari pemaparan diatas, maka peneliti memberikan sarannya bagi pendidik, orangtua dan pembaca, agar mereka mampu memberikan contoh serta dapat mengaplikasikannya dalam mendidik anak yang baik sesuai dengan pendidikan akhlak yang terdapat dalam Al- Quran surah Luqman ayat 12-19. Kata Kunci: Pendidikan Akhlak Dalam Al-Qur’an Surah Luqman ayat 12-19 Persepktif Tafsir Al-Misbah ii KEMENTERIAN AGAMA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN Jl. Let. Kol H. Endro Suratmin Sukarame Bandar Lampung Telp. 0721 703260 PERSETUJUAN Judul Skripsi :PENDIDIKAN AKHLAK DALAM ALQUR’AN SURAH LUQMAN AYAT 12-19 PERSPEKTIF TAFSIR AL- MISBAH Nama Mahasiswa : Halimah Tusa’ Diah NPM : 1311010141 Jurusan : Pendidikan Agama Islam Fakultas : Tarbiyah dan Keguruan MENYETUJUI Untuk Dimunaqasyahkan Dan Dipertahankan Dalam Sidang Munaqasyah Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan IAIN Raden Intan Lampung Pembimbing I Pembimbing II Prof. Dr. Hj. Nirva Diana, M.Pd Dr. Imam Syafe’I, M.Ag NIP. 1965 0823 19890 3 2001 NIP.1965 0219 19980 3 1002 Ketua Jurusan Dr. Imam Syafe’i, M.Ag NIP. 196502191998031002 iii MOTTO                            Dan Tuhanmu Telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, Maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.1 Dari Abu Ad-Darda' radiyallahu 'anhu; Rasulullah sallallahu 'alaihi wasallam bersabda: ِهِب غُُل ْبَيَل قُِلُلخا نِ سْ حُ بَ حِ اصَ نَِّإوَ ،قُِلُلخا نِ سْ حُ نْ مِ ُلقَ ْثَأ نِازَيِلما فِِ عُضَ وُي ءٍيْ شَ نْ مِ امَ )حيحص :يذمت لا ننس( » ِةلََصَّ لاوَ مِوْصَّ لا بِ حِ اصَ َةجَرَدَ Tidak ada sesuatu yang diletakkan pada timbangan hari kiamat yang lebih berat daripada akhlak yang mulia, dan sesungguhnya orang yang berakhlak mulia bisa mencapai derajat orang yang berpuasa dan shalat. [Sunan Tirmidzi: Sahih] 1 Dapertemen Agama RI, Al-Qur’an dan Terjemahannya, (Yayasan Penerjemah Al-Qur’an, 2015), h. 284 v PERSEMBAHAN Dengan mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT. Skripsi ini penulis persembahkan kepada orang-orang yang telah memberikan arti dan yang selalu mengiringi setiap langkah penulis dalam setiap untaian do’a, yaitu: 1. Kedua orangtuaku tercinta, Bapak Dahrul Efendi (Alm) dan Ibu Sopiyah yang telah membesarkan dan mendidikku dengan penuh kesabran dan kerelaan serta pengorbanan, baik secara lahir maupun bathin dengan iringan do’a restunya sehingga penulis dapat menyelesaikan Pendidikan S1 di UIN Raden Intan Lampung. 2. Adikku tersayang Muhammad Ikhsan Toha, Ahmad Lutfi Hakim dan Iqbal Maftuh Ridho, yang selalu memberikan semangat dan dukungan dalam mengerjakan skripsi ini. 3. Almamaterku UIN Raden Intan Lampung dimana tempat penulis menuntut ilmu. vi RIWAYAT HIDUP Penulis bernama Halimah Tusa’ Diah dilahirkan di Desa Tanjung Raja, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Lampung Utara pada tanggal 21 Mei 1995, anak pertama dari empat bersaudara, dari pasangan paling berbahagia Bapak Dahrul Efendi (Alm) dan Ibu Sopiyah. Penulis menempuh pendidikan pertamanya di Taman Kanak-Kanak (TK) Aisiyah dapat lulus pada tahun 2001, lantas penulis melanjutkan pendidikannya kejenjang dasar SDN 02 Tanjung Raja dan kembali dapat lulus pada tahun2006, melanjutkan pendidikannya kesekolah SMP N 01 Tanjung Raja lulus pada tahun 2010, pendidikan menengah atas dapat diselesaikan dengan nilai sempurna pada tahun 2013 di MA Islamiyah Srimenanti. Alhamdulillah pada tahun 2013 meneruskan pendidikan SI di Perguruan Tinggi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Lampung pada Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI). Penulis juga pernah Aktif dalam Organisasi dan mengikuti kegiatan-kegiatan antaralain sebagai berikut: 1. Aktif di Kegiatan ekstrakulikuler Seni Tari SMP pada tahun 2008-2010 2. Aktif di Kegiatan ekstrakulikuler Pramuka SMA pada tahun 2010 3. Aktif di Kegiatan Organisasi kampus IAIN Raden Intan Lampung, antara lain Ukm Hiqma (2013-2017), Ukm Bapinda (2014-2016), Ukm TS (2013-2014), Ukm Permata Sholawat(2016) vi i 4. Aktif di Kegiatan ekstrkulikuler IKAM Lampura (Ikatan Mahasiswa Lampung Utara) 5. Pernah mengikuti berbagai kegiatan perlombaan, MTQ pada masa SMP, seminar, talk show, training, penyuluhan, dan pelatihan relawan pemuda tanggap bencana pada tahun 2016 di tabek indah natar. vi ii KATA PENGANTAR AssalamualaikumWr.Wb. Syukur Alhamdulillah atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya kepada Allah Swt sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini dengan baik, dengan judul “Pendidikan Akhlak dalam Al-Qur’an Surah Luqman Ayat 12-19 Studi Tafsir Al-Misbah” dalam rangka untuk memenuhi salah satu syarat guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Islam dalam ilmu Pendidikan Agama Islam pada Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Intan Lampung. Hanya dengan pertolongan- Nyalah penulis dapat melewati segala kesulitan, hambatan, rintangan dan godaan. Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada suri tauladan kita Nabi Muhammad SAW dan keluarganya, sahabat serta pengikutnya, semoga kita semua mendapat syaf’atnya di Yaumul Akhir kelak. Aamiin. Dalam usaha penyelesaian penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari do’a, dukungan, bimbingan dan saran oleh pihak-pihak tertentu. Oleh karena itu, dengan setulus hati penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada: 1. Bapak Prof. Dr. H. Chairul Anwar, M.Pd, selaku Dekan Fakultas Tarbiyah UIN Raden Intan Lampung. 2. Bapak Imam Syafe’I, M.Ag, selaku Ketua Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah UIN Raden Intan Lampung. ix

Description:
akhlak yang terdapat dalam Al- Quran surah Luqman ayat 12-19. Kata Kunci: Pendidikan Akhlak .. berusaha memahami nash-nash Al-Quran dengan cara pertama dan utama . Dalam pengertian umum,akhlak dapat dipadankan dengan etika atau nilai moral. 10 Jakarta: Radar Jaya. Offset, 2015.
See more

The list of books you might like

Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.