PATOLOGI SOSIAL DALAMNOVEL DI BIBIRNYA ADA DUSTA KARYA MIRA .W SKRIPSI Oleh Rina Wahyuningtias 060210402339 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS JEMBER 2013 PATOLOGI SOSIAL DALAMNOVEL DI BIBIRNYA ADA DUSTA KARYA MIRA .W SKRIPSI Diajukan guna melengkapi tugas akhir dan memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) dan mencapai gelar Sarjana Pendidikan oleh Rina Wahyuningtias 060210402339 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS JEMBER 2013 i PERSEMBAHAN Skripsi ini saya persembahkan untuk: 1) orang tuaku tercinta, Ayahanda H.M Suyitno M.Pd dan Ibunda HJ. Istiqomah S.Pd.I. yang selalu mendoakan, dan memberikan semangat; 2) Ana Manis Thofani S.HI, yang telah menjadi motivatorku; 3) guru-guruku sejak taman kanak-kanak sampai dengan perguruan tinggi yang telah membekali ilmu dan akhlak; 4) Almamater tercinta, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember. ii MOTTO “Kebohongan akan membawa kehancuran” iii PERNYATAAN Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Rina Wahyuningtias NIM : 060210402339 Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang berjudul “Patologi Sosial dalam Novel Di Bibirnya Ada Dusta Karya Mira W. adalah benar-benar hasil karya sendiri, kecuali kutipan yang sudah saya sebutkan sumbernya, belum pernah diajukan pada instansi manapun, dan bukan karya jiplakan. Saya bertanggung jawab atas keabsahan dan kebenaran isinya dengan sikap ilmiah yang harus dijunjung tinggi. Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya, tanpa ada tekanan dan paksaan dari pihak mana pun serta bersedia mendapat sanksi akademik jika ternyata dikemudian hari pernyataan ini tidak benar. Jember, 31 Mei 2013 Yang menyatakan, Rina Wahyuningtias NIM 060210402339 iv SKRIPSI PATOLOGI SOSIAL DALAM NOVEL DI BIBIRNYA ADA DUSTA KARYA MIRA W. Oleh Rina Wahyuningtias 060210402339 Pembimbing Dosen Pembimbing Utama : Dra. Endang Sri Widayati, M.Pd Dosen Pembimbing Anggota : Anita Widjajanti, S.S., M.Hum v PENGESAHAN Skripsi berjudul “Patologi Sosial Dalam Novel Di Bibirnya Ada Dusta ” Karya Mira W., telah diuji dan disahkan oleh FKIP Bahasa dan Sastra Indonesia, pada: Hari : Jumat Tanggal : 31 Mei 2013 Tempat : (FKIP Bahasa dan Sastra Indonesia) TIM PENGUJI Ketua Sekretaris Drs. Hari Satrijono, M.Pd Anita Widjajanti, S.S., M.Hum NIP 19580522 198503 1 011 NIP 19710402 200501 2 002 Anggota I Anggota II Furoidatul Husniah, S.S., M.Pd. Dra. Endang Sri Widayati, M.Pd NIP 19790207 200812 2 002 NIP 19571103 198502 2 001 Mengesahkan Dekan/Ketua Program Studi Prof. Dr. Sunardi, M.Pd NIP19540501 198303 1 005 vi RINGKASAN Patologi Sosial dalam Novel Di Bibirnya Ada Dusta Karya Mira W.: Rina Wahyuningtias, 060210402339; 2013: 92 halaman; Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember. Novel Di Bibirnya Ada Dusta karya Mira W. merupakan novel yang menarik untuk dibaca. Analisis patologi sosial yang dijadikan objek penelitian adalah abnormalitas seksual, hubungan seks di luar nikah, dan mental disorder. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, (1) Bagaimanakah unsur intrinsik yang terdapat dalam novel DBAD karya Mira W. yang meliputi tokoh, latar, tema, dan konflik?; (2) Bagaimanakah patologi sosial yang terefleksi dalam novel DBAD karya Mira W. yang meliputi abnormalitas seksual, hubungan seks di luar nikah, dan mental disorder?. Tujuan penelitian ini adalah merumuskan permasalahan dalam rumusan masalah. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data yang terdapat dalam penelitian ini berupa kata-kata, kalimat, dan paragraf tertulis yang menggambarkan tentang abnormalitas seksual, hubungan seks di luar nikah, dan mental disorder. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini berupa novel yang berjudul Di Bibirnya Ada Dusta karya Mira W. cetakan kedua yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, Tahun 2010. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif interpretatif. Instrumen yang digunakan adalah instrumen pemandu pengumpul data dan instrumen pemandu analisis data. Prosedur penelitian ini terdiri atas tiga tahap, diantaranya tahap persiapan, tahap pelaksanaa, dan tahap penyelesaian. Hasil dan pembahasan penelitian ini adalah analisis unsur intrinsik yang meliputi, tokoh, latar, tema, dan konflik dalam novel DBAD karya Mira W. Tokoh vii utama yang terdapat dalam novel DBAD adalah Roy, karena tokoh inilah yang paling banyak berhubungan dengan tokoh lain, paling banyak membutuhkan waktu penceritaan, dan tokoh yang paling banyak berhubungan dengan permasalahan. Penggunaan nama tokoh Roy yang sering digunakan oleh masyarakat metropolitan berhubungan erat dengan latar yang digunakan dalam novel tersebut. Latar yang digunakan dalam novel tersebut adalah Jakarta dan Australia. Hal tersebut berkaitan dengan tema yang terdapat dalam novel DBAD. Tema dalam novel tersebut adalah kebohongan yang dilakukan oleh seseorang dapat melenyapkan semua yang dimilikinya. Konflik yang terdapat dalam novel DBAD adalah konflik batin yang dialami tokoh. Adapun hasil dari analisis patologi sosial yang terdapat dalam novel DBAD adalah, pertama, perceraian yang dialami oleh orang tua dapat menjadikan anak mengalami abnormalitas seksual. Kedua, faktor lingkungan dan faktor perubahan psikologis yang negatif dapat menjadikan seseorang melakukan hubungan seks di luar nikah. Ketiga kebohongan yang telah dilakukannya seseorang dapat menyebabkab terjadinya mental disorder. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan mengenai patologi sosial dalam novel DBAD karya Mira W. dapat disimpulkan bahwa kehadiran tokoh memiliki hubungan yang erat dengan latar yaitu Jakarta. Patologi sosial yang berupa abnormalitas seksual, hubungan seks di luar nikah, dan mental disorder yang disikapi dengan sikap positif dapat menjadikan seseorang dapat lebih berhati-hati dalam melakukan perbuatan.saran yang dapat diberikan: (1) Bagi mahasiswa FKIP bahasa dan Sastra Indonesia, hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan pemahaman di bidang ilmu kesusastraan, khususnya tentang kajian patologi sosial yang terdapat dalam novel. (2) Bagi peneliti selanjutnya, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan tentang analisis patologi sosial yang selanjutnya dapat dijadikan sebagai acuan pada penelitian lain. viii PRAKATA Puji syukur kepada ALLAH SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga skripsi yang berjudul “Patologi Sosial Dalam Novel Di Bibirnya Ada Dusta Karya Mira W. ” dapat terselesaikan. Skripsi ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan pendidikan strata satu (S1) pada Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember. Penyusunan skripsi ini tidak lepas dari bantuan beberapa pihak. Oleh karena itu, penulis menyampaikan terima kasih kepada: 1) Bapak Drs. Moh. Hasan, MSc., PhD., selaku Rektor Universitas Jember; 2) Bapak Prof. Dr. Sunardi, M.Pd., selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan; 3) Bapak Dr.Sukatman, M.Pd., selaku Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni; 4) Ibu Rusdhianti Wuryaningrum, M.Pd., selaku Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia; 5) Ibu Dra. Endang Sri Widayati, M.Pd., selaku dosen pembimbing utama dan Ibu Anita Widjajanti, S.S., M.Hum selaku pembimbing anggota yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk memberikan bimbingan, pengarahan serta petunjuk-petunjuk yang bermanfaat dalam penulisan skripsi ini; 6) Atharsakha Azizi putra tercintaku yang telah memberikan inspirasi bagiku; 7) Teman-teman seperjuangan mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, khususnya angkatan 2006. Penulis juga menerima kritik dan saran dari semua pihak demi kesempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat. Jember, 2013 Penulis ix
Description: