ebook img

ARIF ROFIUDDIN-FISIP PDF

92 Pages·2017·1.89 MB·Indonesian
by  
Save to my drive
Quick download
Download
Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.

Preview ARIF ROFIUDDIN-FISIP

RASIONALITAS MASYARAKAT INDRAMAYU DALAM MEMUTUSKAN MENJADI TENAGA KERJA WANITA (TKW) : (STUDI KASUS PADA MASYARAKAT DESA ARAHAN KIDUL KECAMATAN ARAHAN KABUPATEN INDRAMAYU) Skripsi Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Sosial (S.sos) Oleh: Arif Rofiuddin 1113111000013 PROGRAM STUDI SOSIOLOGI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2018 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan motivasi masyarakat bekerja sebagai TKI, perubahan keadaan sosial dan ekonomi masyarakat sebelum dan sesudah bekerja sebagai TKI, serta pengaruh bekerja sebagai TKI terhadap masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dijabarkan secara deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi non partisipan, wawancara mendalam dan dokumentasi. Teknik pemilihan subjek penelitian menggunakan teknik purposive sampling, subjek penelitian tersebut adalah masyarakat Desa Arahan Kidul yang sedang bekerja sebagai TKI dan mantan TKI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alasan utama masyarakat bekerja sebagai TKI yakni karena kurangnya kesempatan kerja yang tersedia di dalam negeri, sulitnya seleksi masuk untuk bekerja, serta strata pendidikan yang minim, dorongan orang tua, sulitnya mencari pekerjaan, kesempatan kerja yang luas serta gaji yang lebih besar di luar negeri, kemudian munculnya integrasi informasi TKI, serta faktor keberhasilan generasi pendahulu dalam membangun kehidupan ekonomi rumah tangga dengan bekerja sebagai TKI, sehingga bercerita ke masyarakat dan menjadikan stimulus untuk dapat mengadu nasib seperti pendahulu, dimana memiliki harapan yang cukup besar guna menjawab kebuntuhan ekonomi. Selain itu, adanya perubahan sosial ekonomi pada masyarakat Desa Arahan Kidul setelah mereka menjadi TKI, hal tersebut dapat kita lihat dengan adanya perubahan dalam segi sosial berupa perubahan interaksi sosial, status sosial, gaya hidup, keadaan sosial, kesenjangan sosial, tingkat pendidikan, dan tingkat kesehatan. Sedangkan perubahan dalam segi ekonomi terlihat dengan adanya perubahan dalam bentuk pekerjaan, tingkat pendapatan, kesempatan kerja, pemenuhan kebutuhan hidup, dan aset yang dimiliki. Sehngga menjadi sebuah daya tarik dan peransang bagi yang melihatnya dan memiliki kesimpulan yang positif dan sama terhadap Pekerjaan sebagai TKI dirasakan memiliki dampak baik terhadap mobilitas sosial di dalam masyarakat dimana hasil penelitian ini memperlihatkan adanya mobilitas sosial naik yang terjadi dalam rumah tangga TKI, khususnya dari aspek peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat yang diperoleh dari tingkat pekerjaan dan penghasilan yang mengalami peningkatan dari kondisi semula sebelum menjadi TKI dan kondisi masyarakat setelah menjadi TKI. Kata Kunci : TKI, Perubahan Sosial Ekonomi, Teori Pilihan Rasional [v] KATA PENGANTAR Merebaknya Jumlah pencari Kerja keluar negeri di Desa Arahan Kidul Kec Arahan Kab. Indramayu memperlihatkan bahwasannya orang-orang lebih memilih bekerja di Luar Negeri dibandingkan didalam negeri. Tak ayal menimbulkan pertanyaan tersendiri apa yang melatarbelakangi hal tersebut. Sehingga perlu upaya bersama dalam mengurai pertanyaan tersebut. Dalam hal ini peneliti menemukan bahwasannya terdapat moblitas social yang menyebabkan orang tertarik untuk mengadu nasib keluar negeri karena bisa membawa perubahan baik material maupun moril dalam masyarakat. dalam penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan secara detail mengenai pola perkembangan dalam masyarakat sebelum dan sesudah bekerja di luar negeri apakah ada pengaruh tersendiri atau tidak. Sistematika penulisan skripsi ini meliputi empat BAB. BAB I berisi pernyataan masalah penelitian, pertanyaan masalah penelitian, tujuan dan manfaat penelitian, literature review/tinjauan pustaka, kerangka teoritis dan metode penelitian yang digunkanan. BAB II berisikan gambaran-gambaran umum mengenai lokasi dan obyek penelitian. BAB III berisi analisis teoritis terhadap hasil dan temuan-temuan penelitian. BAB IV berisi kesimpulan dan saran Penelitian ini juga tak akan mencapai bentuknya yang sekarang jika bukan karena usaha yang keras penuh tantangan dan ujian, rahmat Tuhan Yang Maha Esa, dan dukungan dari berbagai pihak, secara individual maupun kolektif [vi] mendukung secara moril dan spiritual. Untuk itu penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada: 1. Prof. Dr. Zulkifli, MA selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 2. Dr. Cucu Nurhayati, M.Si. selaku Kepala Program Studi Sosiologi yang telah memberi semangat kepada penulis dalam mengerjakan penelitian skripsi ini. 3. Dr. Joharatul Jamilah, M.Si. selaku Sekretaris Program Studi Sosiologi yang telah membantu penulis melalui peran sturkturalnya. 4. Dr. Muhammad Guntur Alting, M.Pd. selaku dosen pembimbing yang telah meluangkan waktunya untuk memberi masukan, catatan, pencerahan dan referensi pustaka bagi penelitian skripsi penulis. 5. Husnul Khitam, M.Si. yang telah mengajari penulis dalam prosesi Seminar proposal yang begitu sabar dan semangat. 6. Segenap Dosen Civitas akademika FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang telah memberikan gizi pengetahuan penulis selama kuliah, terkhusus Program Studi Sosiologi yang begitu istimewa. 7. Ayahanda dan Ibunda Penulis tercinta dan terkasihi yang tak kenal lelah memberikan motivasi, inspirasi dan dukungan Materil yang tak terhingga serta spiritual yang tak terhitung bagi penulis dalam menjalani hidup tanpa pernah menuntut secuilpun. 8. Kakak dan adik yang telah memberikan semangat kepada penulis untuk segera menyelesaikan proses skripsi. [vii] 9. Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab. Indramayu, BB3TKI Bandung Koordinator LTSP-P2TKI Indramayu, LSM KAMI Indramayu, Pemerintah Desa Arahan Kidul, Pengurus Karang Taruna dan segenap informan yang telah meluangkan waktunya. 10. Sahabat-sahabat Sosiologi angkatan 2013, yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu atas semangat perjuangan yang dikorbankan dan di kobarkan serta guyonan yang dimainkan 11. Indrawan-Indrawati Persatuan Mahasiswa Indramayu (PERMAI-AYU) DKI Jakarta, baik alumni ,pengurus maupun anggota yang tidak dapat penulis sebutkan atas segala psrtisipasi dan dukungannya. 12. Sugawan-Sugaawati Keluarga Besar Keluarga Mahasiswa Sunan Gunung Djati (KMSGD) Jabodetabek, baik alumni, Pengurus maupun anggota yang tidak dapat penulis sebutkan atas segala psrtisipasi dan dukungannya. 13. Forsilawan-Forsilawati Keluarga Besar Forum Silaturahmi Alumni (FORSILA) Buntet Pesantren Cirebon baikPengurus maupun anggota yang tidak dapat penulis sebutkan atas segala psrtisipasi dan dukungannya 14. Sahabat-Sahabati PMII KOMFISIP, baikPengurus maupun anggota yang tidak dapat penulis sebutkan atas segala psrtisipasi dan dukungannya Demikian kata pengantar ini penulis tuliskan. Bagi mereka yang sudah membantu, semoga penulis diberi kesempatan untuk membalasnya. Penulis berharap penelitian ini dapat bermanfaat bukan hanya untuk ilmu pengetahuan itu sendiri, namun untuk kehidupan sosial secara khalayak ramai. [viii] DAFTAR ISI ABSTRAK………………………………………………………………………..v KATA PENGANTAR……………………………………………………………vi DAFTAR ISI……………………………………………………………………...ix DAFTAR TABEL/BAGAN……………………………………………………...xi BAB I PENDAHULUAN A. Pernyataan Masalah ………………………………………………………1 B. Pertanyaan Penelitian……………………………………………………..6 C. Tujuan dan Manfaat Penelitian …………………………………………6 D. Tinjauan Pustaka………………………………………………………….8 E. Kerangka Konseptual …..……………………………………………….12 a. Tenaga Kerja Indonesia………………………………………….12 b. Tujuan Tenaga Kerja Indonesia …………………………………13 Kerangka Teoritis………………………………………………………..14 Teori Pilihan Rasional ………………………………………………14 F. Metodologi Penelitian 1. Pendekatan Penelitian ………………………………………………19 2. Teknik Pengumpulan Data…………………………………………..20 3. Teknik Penentuan Informan………………………………………....23 4. Teknik Analisis Data ………………………………………………...25 BAB II GAMBARAN UMUM A. Demografi dan Letak Geografis Wilayah Indramayu ………………….28 B. Administrasi dan Pemerintah Desa Arahan Kidul……………………….29 C. Keadaan Penduduk Masyarakat Desa Arahan Kidul…………………….30 1. Bidang Sosial…………………………………………………………32 2. Bidang Ekonomi……………………………………………………..33 3. Bidang Pendidikan…………………………………………………...36 4. Bidang Agama………………………………………………………..39 BAB III Rasionalitas Masyarakat Indramayu dalam Memutuskan Menjadi TKW A. Latarbelakang Masyarakat Desa Arahan Kidul …………………………42 1. Adanya Informasi dari TKI Terdahulu………………………………43 2. Keterbatasan Pemenuhan Kebutuhan Hidup Keluarga di Tempat Asal…………………………………………………………………..42 3. Sulitnya Kesempatan Kerja di tempat Asal………………………….46 4. Kemudahan Kesempatan Kerja di Luar Negeri …………………….48 [ix]

Description:
“ora angel dee kerja meng luar mah luwih gampag dee yakin sirah, soale kah ora kaya ning kene angel pisan, makane kita kuh mangkat meng luar
See more

The list of books you might like

Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.