ebook img

Disusun oleh : AHMAD RAPANI PDF

34 Pages·2010·1.1 MB·Indonesian
by  
Save to my drive
Quick download
Download
Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.

Preview Disusun oleh : AHMAD RAPANI

(cid:1) (cid:1) (cid:1) (cid:1) Disusun oleh : AHMAD RAPANI (cid:1) (cid:1) Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com A. PENDAHULUAN Pertanyaan yang sering muncul bagi orang awam adalah apa yang dimaksud dengan internet. Internet adalah kumpulan komputer antar satu wilayah dan wilayah lainnya yang terkait dan saling berkomunikasi. Internet telah mengubah wajah komunikasi dunia yang sejak lama didominasi oleh perangkat digital non-komputer, menjadi komunikasi komputer yang global. Dengan internet, maka dimanapun kita berada dapat berhubungan satu sama lainnya dengan perangkat komputer tanpa dibatasi lagi oleh ruang dan waktu. Semua aspek kehidupan telah mulai memanfaatkan fasilitas internet, tidak hanya perusahaan yang ingin memasaran produknya secara global. Tetapi juga pemerintahan, organisasi, partai politik, yayasan, lembaga dan bahkan individu juga telah menggunakan internet untuk mendapatkan kemudahan dalam memberikan layanan dan informasi, juga untuk kemudahan perluasan dan pengembangan bisnis. Mengutip pernyataan Bill Gates, Chairman of Microsoft Corp ( orang terkaya nomor 1 didunia dan Pencipta Microsoft dan Computer ), "Internet akan menyapu kita seperti sebuah gelombang pasang yang akan menenggelamkan setiap orang yang dilewatinya yang tidak siap untuk hidup dalam sebuah masyarakat informasi”. Mungkin interaktifitas tanpa batas yang ditawarkan oleh internet kepada umat manusialah yang membuat internet tersosialisasi secara quantum (dengan sangat cepat). Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com B. APA ITU BLOG ..? Blog adalah singkatan dari Weblog, istilah yang pertama kali digunakan oleh Jorn Barger pada bulan Desember 1997. Jorn Barger menggunakan istilah Weblog untuk menyebut kelompok website pribadi yang selalu diupdate secara kontinyu dan berisi link-link ke website lain yang mereka anggap menarik disertai dengan komentar-komentar mereka sendiri Blog kemudian berkembang mencari bentuk sesuai dengan kemauan para pembuatnya atau para Blogger. Blog yang pada mulanya merupakan “catatan perjalanan” seseorang di Internet, yaitu link ke website yang dikunjungi dan dianggap menarik, kemudian menjadi jauh lebih menarik daripada sebuah daftar link. Hal ini disebabkan karena para Blogger biasanya juga tidak lupa menyematkan komentar-komentar “cerdas” mereka, pendapat-pendapat pribadi dan bahkan mengekspresikan sarkasme mereka pada link yang mereka buat. Dari komentar-komentar tadi biasanya Blog kemudian menjadi jendela yang memungkinkan kita “mengintip” isi kepala dan kehidupan sehari-hari dari penciptanya. Blog adalah cara mudah untuk mengenal kepribadian seseorang Blogger. Topik-topik apa yang dia sukai dan tidak dia sukai, apa yang dia pikirkan terhadap link-link yang dia pilih, apa tanggapannya pada suatu isu. Seluruhnya biasanya tergambar jelas dari Blog-nya. Karena itu Blog bersifat sangat personal. Roger Yim, seorang kolumnis San Francisco Gate pada artikelnya di Februari 2001, menuliskan bahwa sebuah Blog adalah persilangan antara diary seseorang dan daftar link di Internet. Sedang Scott Rosenberg dalam kolomnya di majalah online Salon pada May 1999 menyimpulkan bahwa Blog berada pada batasan website yang lebih bernyawa daripada sekedar kumpulan link tapi kurang instrospektif dari sekedar sebuah diary yang disimpan di internet. Perkembangan lain dari Blog yaitu ketika kemudian Blog bahkan tidak lagi memuat link-link tapi hanya berupa tulisan tentang apa yang seorang Blogger pikirkan, rasakan, hingga apa yang dia lakukan sehari-hari. Blog kemudian juga menjadi Diary Online yang berada di Internet. Satu-satunya hal Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com yang membedakan Blog dari Diary atau Jurnal yang biasa kita miliki adalah bahwa blog dibuat untuk dibaca orang lain. Para Blogger dengan sengaja mendesain blog-nya dan isinya untuk dinikmati orang lain. Sehingga dengan design yang bagus membuat saat ini weblog sudah tidak ada bedanya dengan website. C. SEJARAH BLOGGER Blogger atau yang sekarang disebut Blogspot sudah tidak asing lagi di kalangan blogger. Penyedia layanan blog gratisan ini adalah perusahaan besar yang menyaingi WordPress sehingga bisa dibilang merupakan penyedia blog gratisan nomor satu paling laris di dunia. Blogger sebenarnya adalah sebuah sistem publikasi blog (blog publishing system) yang pada awalnya dibuat oleh Pyra Labs pada tanggal 23 Agustus 1999 dan merupakan sebuah dedicated blog-publishing tool pertama kali yang diperuntukkan untuk membantu mempopulerkan format tersebut. Pada bulan Februari2003, dikarenakan kepopulerannya, akhirnya Pyra Labs diakuisisi oleh Google. Akuisisi ini memnyebabkan fitur premium yang sebelumnya dikenakan biaya, kemudian berubah gratis. Pada tahun 2004, Google mengenalkan layanan barunya “Picasa”, yaitu sebuah aplikasi untuk mengorganisir dan mengedit foto digital. Layanan ini kemudian diintergrasikan dengan utility sharing foto Hello ke dalam layanan Blogger, sehingga memungkinkan seorang pengguna Blogger untuk memposting foto-foto mereka ke dalam blog yang dibuatnya. Pada tanggal 9 Mei 2004, “Blogger” mendesain ulang tampilan utamanya, berbagai perubahan dilakukan di dalam Blogger dengan menambahkan berbagai fitur seperti web standards-compliant template, halaman arsip individu untuk posting, komentar dan posting menggunankan email. Pada tanggal 14 Agustus2006, “Blogger” meluncurkan rilis terbaru dalam “versi beta” dengan kode “invader”, bersamaan dengan rilis versi Gold. Ini Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com membuat berpindahnya pengguna Blogger ke server Google dan disertai dengan ditambahkannya beberapa “fitur baru” di dalamnya. Dalam bulan Desember 2006, akhirnya versi terbaru Blogger tersebut tidak lagi dalam “versi beta” dan dalam “bulan Mei 2007″, Blogger telah benar- benar berpindah ke server Google. D. CARA MEMBUAT BLOG DENGAN BLOGGER ( BLOGSPOT ) Sebelum membuat blog terlebih dahulu anda membuat akun di gmail fasilitas email yang disediakan oleh perusahaan google. Tanpa gmail tidak akan bisa masuk dan membuat akun diblogger karma blogger adalah salah satu cabang dari google. - Untuk membuat akun gmail dapat anda ikuti langkah-langkah dibawah ini : 1. Buka browser ( seperti internet explorer bawaan windows, mozila firefox, opera, f.lock, safari dll ) 2. Masukkan link www.google.co.id pada link url browser anda 3. Pilih gmail pada tab menu jika tidak ada muncul masukkan gmail pada kotak search google 4. Pilih buat akun 5. Isi kotak form sesuai dengan permintaan 6. setelah selesai pilih saya menerima buat akun saya 7. jika sudah berhasil pilih tunjukkan akun saya 8. akun anda sudah selesai dibuat, simpan email ID dan password dengan baik. Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com - Cara Membuat Akun /Mendaftar Di Blogger 1. buka browser 2. masukkan link http//:www.blogger.com pada link URL browser 3. pilih buat blog 4. isi kotak form seperti gambar dibawah - alamat email : isi dengan gmail anda - ketik ulang alamat email : masukkan kemabali email - masukkan sebuah password : isi dengan password - ketik ulang sandi : masukkan kembali password - nama tampilan : nama anda yang akan ditampilan diblogger nantinya - ulang tahun : isi dengan tanggal lahir, bln,thn - verivikasi kata : isi dengan kata-kata yang disediakan ( seperti tulisan merah pada gambar ) - pilih lanjutkan untuk langkah berikutnya Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com 5. langkah selanjutnya isi kotak form seperti dibawah - Judul blog : nama blog anda - Alamat blog URL : domain atau alamat link URL anda yang nantinya dapat diakses dari berbagai penjuru. - Pilih lanjutkan jika sudah selsesai 6. pilih/centang salah satu template sesuai dengan selera yang nantinya akan menjadi tampilan dari halaman blog . jika sudah pilih lanjutkan Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com 7. pilih mulai blog 7. buatlah sebuah postingan atau artikel seperti pada gambar dibawah ini - judul : yaitu judul dari postingan artikel anda - wordbook isi denngan artikel - label : buat sebuah label atau category artikel contoh TUTORIAL BLOG - Pilih terbitkan entri untuk mempublikasikan artikel Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com 8. pilih lihat blog / lihat entri maka akan tampil bentuk halaman blog anda pertama kali jadi 9. blog selesai Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com E. CARA SETTING BLOG DI BLOGGER Hal pertama yang penting anda lakukan agar blog anda di blogger mempunyai performa yang baik adalah melakukan beberapa Setting atau pengaturan. Sebagai bahan inspirasi bagaimana cara melakukan setting blog di blogger, berikut kita akan belajar tentang pengaturan Kolom tuliskan cara pengaturan blog di blogger pastikan anda memilih bahasa indonesia agar sesuai dengan tutorial ) : 1. Silahkan login ke blogger dengan ID anda. 2. Klik Pengaturan. 3. Akan terlihat tab-tab menu berisi hal-hal yang harus anda atur : a. Dasar Beberapa pengaturan dalam menu Dasar: • Alat Blog : Impor blog → ini adalah faslitas untuk mengimpor data dari komputer anda ( ini biasanya dilakukan ketika transfer blog) tidak usah di klik, biarkan saja. Ekspor blog > ini adalah fasilitas untuk mengekspor data blog dari server blogger ke komputer anda. Fasilitas ini disebut juga sebagai fasilitas Backup blog. Disarankan agar anda membuat backup data ke komputer anda, minimal satu minggu sekali. Data backup tersebut Copyright© 2010 by http:///loebis-qoa.blogspot.com

Description:
Disusun oleh : AHMAD RAPANI yang ditawarkan oleh internet kepada umat manusialah yang membuat antara diary seseorang dan daftar link di Internet.
See more

The list of books you might like

Most books are stored in the elastic cloud where traffic is expensive. For this reason, we have a limit on daily download.